Kamis, 01 Desember 2016

Ternyata Di Indonesia Juga ada wisata Rumah Terbalik

Ternyata Di Indonesia Juga ada wisata Rumah Terbalik


AGEN CASINO ONLINE TERPERCAYA - Ada Rumah Terbalik di Sleman yang lucu dan bikin kita tertawa lho.Ayo liburan ke DI Yogyakarta dan bersuka ria disana

Rumah Terbalik atau yang bernama Upside Down World adalah sebuah wahana dimana seluruh isi rumahnya sengaja diposisikan terbalik. Aslinya, bangunan ini adalah sebuah studio foto.

Terdapat belasan sudut seperti ruang keluarga, kamar tidur, dapur dan bagian rumah lainnya. Benda-benda seperti meja, kursi, kaca dan berbagai perabot ditempel di atas langit-langit sehingga terlihat melawan gravitasi.

Namun, ruangan ini tetap aman untuk dikunjungi. Di sini, traveler juga bisa membuat foto dengan pose-pose unik dengan interior yang senada dengan tema di setiap sudutnya.

Petugas juga siap untuk membantu mengambil gambar dan mengarahkan pengunjung yang ingin befoto agar hasilnya benar-benar seperti terbalik. Benar-benar seru dan lucu!

Seluruh benda-benda yang terdapat di dalamnya merupakan barang asli. Contohnya ruang cuci yang lengkap dengan mesin cuci dan sabun serta pewanginya. Semua ditata cantik dan rapi sehingga terlihat cantik dan lucu.

Awalnya Upside Down World pertama kali membuka wahananya di Bali, kemudian Yogyakarta yang resmi dibuka pada Juli 2016 lalu. Persisnya terletak di Maguwoharjo, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.

Untuk dapat menikmati wahana unik ini, traveler diharuskan untuk membayar Rp. 80.000 untuk dewasa dan Rp. 40.000 untuk anak-anak. Sedangkan untuk jam operasional, dibuka mulai pukul 10.00 hingga 19.00 WIB malam.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar